Hikmah Puasa Ramadhan (For Me)

Alhamdulillah, puasa Ramadhan tahun ini lumayan lancar. Rejeki juga lancar, insyaAllah. Alhamdulillah, bisa dilalui dengan ikhlas dan senang. Subhanallah, ada beberapa hal yang bisa kupetik dari puasa kali ini, di antaranya:

  • Kemampuan untuk bersabar
  • Menikmati hidup apa adanya
  • Mengurangi berkeluh kesah
  • Sedikit demi sedikit memupus yang haram
  • Belajar istiqamah

Dan yang paling nikmat adalah ketika Allah "Mendengarkan" apa yang "kuinginkan" yang secara tiba-tiba terbesit dalam hati. Misalnya saja ketika aku dipertemukan dengan orang yang berpikiran sejalan denganku (terutama dalam urusan dunia).


Nasehat menarik buatku tahun ini dari seseorang: "ambillah dunia seperlunya". Pendek memang, tapi makna yang kurasakan sungguh dalam. Segala puja puji hanya bagi Allah semata, Dia Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang. Terima kasih wahai Tuhan karena selalu Mengingatkan ku tentang 'umur'. Semoga bisa kumanfaatkan seefisien yang kubisa dari jatah 'waktu' yang Engkau sediakan untukku.

0 comments:

Post a Comment