Cara Flash Samsung GT S5360

Warning: Pastikan baterai pada kondisi minimal 80% (buat jaga-jaga).

Download file-file berikut ini (jangan lupa, setelah didownload extrak ketiga filenya):

Install driver kabel data yang ada di folder hasil ekstrak file "Driver Kabel Data" (SAMSUNG_USB_Driver_for_Mobile_Phones.zip).
(Khusus Win 7 atau 8 jangan lupa install dengan klik kanan di file .exe, pilih "Troubleshoot compatibility", pilih "Try recommended setting", lalu "Start the program").
  1. Setelah driver kabel data terinstall, matikan hp (disarankan juga melepas baterai lalu pasang kembali).
  2. Hidupkan hp, masuk ke mode "Download" dengan cara: Tekan tombol "Home" dan "Tombol Volume Down (-)", lalu pada saat bersamaan tekan "Tombol Power". Ketika muncul pesan "Warning!!", tekan tombol "Volume Up (+)".
  3. Hubungkan kabel data dari PC ke hp. Kabel data akan terdeteksi dan diinstall secara otomatis. Biarkan sampai selesai proses installasi kabel data ini.
  4. Setelah driver selesai diinstall, jalankan Odin3_v1.85.exe yang ada di folder hasil ekstrak file "odin v1.85.zip".
  5. Perhatikan deretan tombol di bagian "Files [Download]" > PDA, PHONE, CSC.
  6. Klik "PDA", temukan file "PDA... md5" di folder hasil ekstrak file "S5360_DXMJ1_OLBMJ1_DXMI1_wipe_by_SplitFUS2.zip".
  7. Klik "PHONE", temukan file "MODEM... md5", juga di foder hasil ekstrak file "S5360_DXMJ1_OLBMJ1_DXMI1_wipe_by_SplitFUS2.zip".
  8. Klik "CSC", temukan file "CSC... md5", masih di folder hasil ekstrak file "S5360_DXMJ1_OLBMJ1_DXMI1_wipe_by_SplitFUS2.zip".
  9. Jika semua sudah siap, silakan klik "Start", dan tunggu sampai proses selesai.
  10. Jika sukses, maka GT S5360 akan restart dan kembali ke settingan pabrik serta bisa digunakan kembali jika sebelumnya terkena wabah bootloop.
Selamat mencoba, moga berhasil!

0 comments:

Post a Comment