Layanan PNS Mail untuk Para PNS

Pemerintah berusaha mengurangi kebocoran rahasia dokumen negara dengan cara membuatkan server surat elektronik (email) untuk para pegawai negeri sipil seluruh Indonesia. Fasilitas ini diutamakan untuk penggunaan sehari-hari dalam hal kedinasan. Untuk urusan pribadi saya pikir lebih enak pake layanan lain, toh pemerintah juga bertujuan penggunaan email ini untuk urusan kantor.

Untuk registrasi email baru, hal pokok yang dicek oleh server adalah Nama dan NIP PNS yang akan menggunakan layanan ini. Server akan mencocokkan Nama PNS dengan NIP yang diinput ke kolom registrasi dan jika data benar maka proses registrasi bisa dilanjutkan. Jika ada yang salah, maka server akan merespon misalnya "Nama tidak sesuai dengan NIP".

Silakan teman-teman PNS yang akan menggunakan layanan ini, langsung menuju ke http://www.pnsmail.go.id (perhatikan nama domain pake Go.ID, bukan Dot.Com). Lihat screenshot berikut untuk lebih jelas lagi data apa saja yang diisikan.

Form Registrasi PNS Mail
Semoga bermanfaat!

0 comments:

Post a Comment